Ingredients Breylee Green Tea UV Sunscreen
Breylee Green Tea UV Sunscreen adalah tabir Surya yang diformulasikan dengan SPF 50+ dan PA+++ dengan perlindungan optimal terhadap sinar matahari terutama UVA dan UVB. Disamping itu, tabir Surya ini juga diperkaya dengan ekstrak greentea dan botanical alami yang dapat membantu menenangkan kulit dan menutrisi kulit. Sunscreen ini dibuat tanpa kandungan pewangi, pewarna, Paraben, dan tidak mengandung alcohol, sehingga aman untuk semua jenis kulit.
Namun jika memiliki kulit yang hypersensitif, silakan uji produk di bagian dalam lengan terlebih dahulu. Jika timbul kemerahan, iritasi dan ketidaknyamanan lainya segera hentikan penggunaan produk.
Manfaat produk:
- Melindungi kulit dari radikal bebas dan UV
- Membantu mencegah kulit mengalami hiperpigmentasi
- Melindungi kulit dari tanda-tanda penuaan dini
- Menenangkan dan mengurangi kemerahan akibat sunburn
Cara pakai:
Bersihkan kulit, dan gunakan rangkaian skincare pagi. Setelah itu aplikasikan tabir Surya sebanyak 2 jari pada tahap akhir dari skincare routine. Jangan lupa reapply setelah berkeringat, berwudhu, atau berenang dan masih ingin melanjutkan aktivitas outdoor-nya.
Detail Ingredients Breylee Greentea UV Sunscreen SPF 50+ PA+++
Ingredients:
AQUA, CYCLOPENTASILOXANE, TITANIUM DIOXIDE, BUTYLENE GLYCOL, DIMETHICONE, DIMETHICONE/PEG-10/15 CROSSPOLYMER, NIACINAMIDE, 1,2-HEXANEDIOL, HYDROXYACETOPHENONE, TOCOPHEROL, HYDROGENATED LECITHIN, CYCLODEXTRIN, CENTELLA ASIATICA EXTRACT, GLYCERIN, SCUTELLARIA BAICALENSIS ROOT EXTRACT, FUCUS VESICULOSUS EXTRACT, GLYCYRRHIZA INFLATA ROOT EXTRACT, SOPHORA FLAVESCENS EXTRACT, POLYGONUM CUSPIDATUM EXTRACT, CAMELLIA SINENSIS EXTRACT, GLYCYRRHIZA GLABRA ROOT EXTRACT, CAMELLIA SINENSIS LEAF EXTRACT, CHAMOMILLA RECUTITA FLOWER EXTRACT, ROSMARINUS OFFICINALIS LEAF EXTRACT
Hero Ingredients
NIACINAMIDE,
Vit B3. Skin brightening. Memicu sintetis ceramide yang baik untuk skin barrier. Mengatur produksi sebum. Anti inflamasi. Anti acne. Membantu melindungi kulit dari efek buruk sinar UV dan bluelight.
TOCOPHEROL,
Adalah vitamin E murni bermanfaat sebagai antioksidan yang membantu melawan radikal bebas dan melindungi kulit dari UVB. Serta melindungi formula agar tidak mudah teroksidasi.
CENTELLA ASIATICA EXTRACT,
Ekstrak cica mengandung senyawa aktif asiaticoside, madecassoside, madecassic acid Asiatic acid yang bermanfaat sebagai Soothing, anti inflamatory, dan membantu meredakan kemerahan serta membantu proses pemulihan luka.
Mengandung 10 ekstrak botanical
- SCUTELLARIA BAICALENSIS ROOT EXTRACT (ekstrak akar skulcap)
- FUCUS VESICULOSUS EXTRACT,
- GLYCYRRHIZA INFLATA ROOT EXTRACT (ekstrak Licorice)
- SOPHORA FLAVESCENS EXTRACT (ekstrak sophora)
- POLYGONUM CUSPIDATUM EXTRACT (ekstrak Japanese knotweed)
- CAMELLIA SINENSIS EXTRACT (ekstrak greentea)
- GLYCYRRHIZA GLABRA ROOT EXTRACT (ekstrak Licorice)
- CAMELLIA SINENSIS LEAF EXTRACT (ekstrak greentea)
- CHAMOMILLA RECUTITA FLOWER EXTRACT (ekstrak chamomile)
- ROSMARINUS OFFICINALIS LEAF EXTRACT (ekstrak Rosemary)
Tidak perlu penjelasan panjang lebar sebab secara umum ekstrak tanaman memiliki kemampuan antioksidan, anti inflamasi, dan skin soothing. Namun, beberapa diantaranya juga memiliki kemampuan anti bakteri seperti: ekstrak scutelaria, sophora flavescent, greentea.
Mengandung 1 Agen Sunscreen
TITANIUM DIOXIDE,
UVA dan UVB filter (Broad Spectrum). Sunscreen fisik pasangannya Zinc Oxide. Foto stabil. Aman. Tidak cosmetically ellegant (white cast). Punya fungsi lain yaitu sebagai oil-absorbent/agen mattifier. Usage rate: 1-25%
Supporting Ingredients
- AQUA,
- CYCLOPENTASILOXANE adalah silicone volatil yang mudah menguap. Berfungsi sebagai Emollient dan pelicin supaya produk mudah diratakan.
- BUTYLENE GLYCOL berfungsi sebagai pelarut, penetration enhancer, humektan.
- DIMETHICONE adalah silicone Emollient yang bersifat semi-oclusive, artinya silicone jenis ini mampu melembapkan sekaligus mengunci kelembapan tanpa membuat kulit terasa sesak. Silicone ini juga membantu memberi efek halus dan licin pada kulit.
- DIMETHICONE/PEG-10/15 CROSSPOLYMER yaitu Silicone yang berfungsi sebagai pengemulsi untuk membantu menyatukan formula water based dengan Silicone oil. Bahan ini ideal digunakan untuk formula 'water-drop'.
- 1,2-HEXANEDIOL berfungsi sebagai pelarut, preservatives, humektan.
- HYDROXYACETOPHENONE adalah antioksidan untuk melindungi formula agar tidak mudah teroksidasi. Bahan ini juga memiliki kemampuan skin soothing.
- HYDROGENATED LECITHIN termasuk bahan natural yang biasanya diperoleh dari kedelai. berfungsi sebagai pengemulsi, Emollient, humektan.
- CYCLODEXTRIN Membantu melarutkan dan meningkatkan penyerapan 'actives' (carrier), serta membantu menciptakan encapsulasi. Dan melindungi Formula agar tidak mudah teroksidasi.
- GLYCERIN berfungsi sebagai pelarut, skin identical, humektan.
Kesimpulan
✔️Breylee Green Tea UV Sunscreen adalah 100% tabir Surya fisik yang mengandung 1 agen Sunscreen: titanium dioxide yang memiliki kemampuan perlindungan spektrum luas serta cukup foto stabil sehingga tidak mudah rusak/berkurang efektivitasnya oleh paparan sinar matahari.
✔️ Memiliki perlindungan SPF 50+, artinya dapat melindungi kulit dari UVB hingga 98-99%. Dan PA+++ yang artinya Sunscreen ini dapat melindungi kulit dari UVA 8-16x lebih lama dibandingkan tidak memakai Sunscreen.
✔️ Dilengkapi dengan Hero Ingredients seperti niacinamide yang baik untuk masalah hiperpigmentasi, vitamin E yang sekaligus untuk antioksidan, dan beberapa ekstrak tanaman seperti greentea dan centella asiatica yang membantu menenangkan dan mengurangi kemerahan pada kulit.
✔️No alcohol
✔️No Fragrance
✔️No Paraben
✔️No Essentials oil
✔️Oil free. Mengandung potensi komedogenik yang rendah karena mengandung dimethicone dengan rating komedogenik 1.
✔️Fungal acne safe
✔️Ideal untuk semua tipe kulit
✔️ Sunscreen fisik sejauh ini adalah Sunscreen paling aman untuk ibu hamil dan busui
✔️Produk China, sudah BPOM
✔️Cek harga? 69k. 40ml
Posting Komentar untuk "Ingredients Breylee Green Tea UV Sunscreen"